Disbud Kota Makassar Kunjungi Lokasi Gong Nekara Di Kabupaten Selayar

Foto : Rombongan berfoto di Gong Nekara Selayar

 

SeputaranSulsel, Selayar — Dinas Kebudayaan (Disbud) Kota Makassar melakukan kunjungan ke Kabupaten Kepulauan Selayar. Kabupaten Kepulauan Selayar terletak di bagian ujung selatan Propinsi Sulawesi Selatan. Daerah yang dijuluki Tanadoang ini memiliki wilayah yang meliputi daratan dan lautan.

Rombongan Dinas Kebudayaan (Disbud) Kota Makassar ini tiba di Selayar dan langsung menuju lokasi Gong Nekara. Kamis, 26/10/2023.

Nekara atau biasa disebut Gong merupakan benda cagar budaya yang terbuat dari Perunggu. Gong ini ditemukan sekitar tahun 1868 di Pulau Selayar. Nekara dibuat di Cina (Xianji) pada masa prasejarah (zaman perunggu) atau sekitar 3000 tahun SM.

Gong Nekara Selayar memiliki detail yang tersusun dari kaki berbentuk lingkaran dan melebar keluar, badan melingkar seperti silinder dengan bahu yang berbentuk cembung.

Nekara Perunggu disebut juga sebagai nekara hujan karena memiliki bidang pukul yang menyerupai bentuk matahari dan arca kodok di bagian atas (permukaan) nekara yang dimaknai sebagai simbol air.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *