SeputaranSulsel, Makassar — Sebanyak 100 ribu jemaah memadati masjid 99 kubah untuk mengikuti Sulsel bersalawat, Kamis (5/10/2023).
Kegiatan Sulsel bersalawat ini diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT ke-78 TNI dan turut dihadiri oleh seluruh Forkopimda Kota Makassar dan Sulawesi Selatan.
Sebagai tuan rumah, dalam hal ini Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto menyebutkan Sulsel bersalawat ini menjadi salah satu ajang mengejar dan mengharap keberkahan bagi Sulsel khususnya Kota Makassar.
Kolaborasi yang apik antara Pemkot dan Pemprov yang dapat menghadirkan 100 ribu jemaah merupakan bukti kecintaan masyarakat Kota Makassar akan kotanya yang dilantunkan melalui shalawat.
“Kita perkirakan 100 ribu peserta yang hadir. Karena dari kami sendiri ada 30 ribu gabungan dari ASN, Laskar pelangi. Ditambah hadir juga RT-RW dan Dewan Lorong sekitar 10 ribu orang,” ujarnya.
Kata Danny, Ia tidak dapat membangun kota Makassar tanpa peran serta para ulama, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan kerjasama aparat TNI/Polri.
Karenanya, di tengah 100 ribuan jamaah Danny mengajak seluruh komponen masyarakat untuk menjaga perdamaian dalam perbedaan, dan mencontohkan persaudaraan dalam kebhinekaan.
Walaupun menimbulkan kemacetan karena besarnya antusias masyarakat menghadiri salawat berjemaah ini namun tetap berjalan dengan lancar dengan bantuan aparat TNI/Polri serta Dishub dan Satpol PP Kota Makassar yang tak hentinya mengatur lalu lintas.
“Kita juga meminta maaf atas kemacetan yang terjadi. Namun, bisa diatasi karena kerjasama semua pihak yang turun langsung mengatur lalu lintas,” ungkapnya.
Sementara, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, berterima kasih kepada Danny Pomanto karena telah ikut mengambil peran besar dalam mensukseskan kegiatan Sulsel bersalawat ini.
“Terimakasih atas kerja kerasnya. Luar biasa jemaah masyarakat yang hadir hari ini. Kita berharap keberkahan setelah ini. Kita sama-sama bisa saling menjaga dan menanamkan akhlakul karimah kepada generasi bangsa yang maju dalam pemikiran dan perdamaian,” sebutnya.
Katanya, di hari peringatan HUT TNI ini sangat berkesan karena didoakan oleh ratusan ribu rakyat Sulsel tercinta.
“Tujuannnya ini semoga kami selalu kuat
menjaga NKRI dan masyarakat Sulsel dan selalu diberi kesehatan dalam mengawal pesta demokrasi yang sebentar lagi diselenggarakan,” tukasnya.
Selain melantunkan salawat kepada Nabi Muhammad SAW kegiatan ini pula dirangkaikan dengan salat Maghrib dan salat Isya berjemaah. (*)